Sekilas Info

Bantu Masyarakat, Korem 121/Abw Gelar Pasar Rakyat

SINTANG | SenentangNews.com – Brigjen Edison Simanjuntak, Staf Ahli TK II STER TNI didampingi oleh Danrem 121/Abw membuka dengan resmi pelaksanaan Pasar Rakyat yang digelar di Lapangan Makorem 121/Abw, Selasa (13/6).

Brigjen Edison Simanjuntak mengapresiasi adanya kegiatan yang diprakarsai oleh Danrem 121/ABW dan Dandim 1205/Stg dan beberapa pihak lainnya. Pasalnya dengan adanya kegiatan ini sangat mempermudah masyarakat untuk mendapatkan sejumlah kebutuhan pokok.

“Saya mengapresiasi adanya kegaitan ini apalagi saat ini kan menjelang hari raya, pasti banyak masyarakat yang jauh datang untuk berbelanja barang-barang kebutuhan sehari-hari. Mereka bisa datang kesini dan mendapatkan barang yang lebih murah harganya terlebih lagi sembako. Adanya Pasar Rakyat ini akan mempermudah masyarakat,” ujarnya.

Hal yang serupa juga diungkapkan oleh Bupati Sintang, Jarot Winarno melalui Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Sintang, Henri Harahap. Beliau mengapresiasi dengan adanya kegiatan yang dilakukan oleh Korem 121/Abw.

“Tentunya Bupati sangat mengapresiasi adanya kegiatan ini. Kita berharap kegaitan ini apat dilakukan secara rutin. Kedepannya, mungkin kita akan menggabungkan pasar juadah di sini mengingat lokasi ini cukup luas,” ucapnya.

Danrem 121/Abw, Kolonel Infanteri Bambang Ismawan mengungkapkan diadakannya Pasar rakyat ini bertujuan untuk membantu masayrakat Kabupaten Sintang dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari baik sembako hingga kebutuhan lainnya.

“Pasar Rakyat ini sengaja kita gelar agar masyrakat Kabupaten Sintang tidak perlu bersusah payah lagi mencari barang kebutuhannya. Disini kita menyediakan sembako yang memang harganya di bawah harga pasar. Kita harap harganya dapat membantu masyarakat Kabupaten Sintang apalagi saat ini menjelang hari raya Idul Fitri,” ujarnya.

Tak hanya menjual sembako, lanjutnya, pasar murah ini juga menjual beberapa barang kebutuhan lainnya dan juga menyediakan beberapa permainan anak.

“Pasar Rakyat ini akan kita gelar selama satu bulan terhitung hari ini. Jadi bagi masyarakat yang tidak bisa datang hari ini, bida datang besok, lusa atau kapan saja karena memang pelaksanaannya cukup lama. Bahkan siapapun yang mempunyai stand boleh buka disini, gratis, tidak di pungut biaya,” tukasnya. (Uli)

error: Content is protected !!