Sekilas Info

Hmm….Rencanakan Bangun Jaringan Pipa Air Bersih Dari Bukit Kujau ke Sintang

Susanti

Susanti
Susanti

SINTANG | SenentangNews.com- Minimnya sumber air bersih di Kota Sintang bakal menjadi persoalan serius ke depannya. Bahkan, daerah yang berjuluk ‘Kota Bersemi’ itu bisa mengalami krisis air bersih 10-15 tahun ke depan seiring terjadinya pertumbuhan penduduk.

Untuk mengatasi terjadinya krisis air bersih di Sintang Direktorat Jenderal Sumber Daya Air Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia melalui Balai Wilayah Sungai Kalimantan I di Pontianak berencana memasang pipa untuk mengalirkan air bersih dari bukit Kujau ke Kota Sintang.

“Kota Sintang menjadi salah satu yang diperhatikan oleh Balai Wilayah Sungai Kalimantan I di Pontianak dalam hal penyediaan air bersih. Salah satu sumber air bersih yang menjadi bahan kajian pemerintah adalah sumber air bersih di Bukit Kujau Kecamatan Tempunak yang akan dialirkan ke Kota Sintang menggunakan pipa khusus.”kata Direktur PDAM Kabupaten Sintang Susanti saat menghadiri Gawai Dayak yang ada di Kecamatan Tempunak, Selasa (23/6)..

Bukit Kujau lanjut Susanti adalah salah satu kekayaan alam Kalimantan, khususnya di Kalimantan Barat. Bukit Kujau terletak di Kabupaten Sintang, diantara dua kecamatan yaitu Kecamatan Tempunak dan Kecamatan Sepauk.

“Pihak Direktorat Jenderal Sumber Daya Air Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia sudah melakukan survei dan mengukur debit air saat musim kemarau di Bukit Kujau hasilnya adalah dalam satu detik mengalir air sebanyak 600 liter. Dan tadi kami sudah coba hitung memakai peralatan Global Positioning System (GPS) jarak Kota Sintang sampai ke Desa Gurung Mali Kecamatan Tempunak jika dimulai dari Tugu Jam sepanjang 58 KM,”tukasnya (slh/red).

error: Content is protected !!