Sekilas Info

Pemilihan Wabup Sintang, Melkianus Menang Telak

Proses pemungutan Suara Wakil bupati Sintang

SINTANG I SenentangNews.com- Pemilihan Wakil bupati Sintang pengganti sisa masa jabatan 2021-2026 telah dilaksanakan. Melkianus dengan nomor urut satu unggul dengan perolehan 33 suara. Melkianus unggul telak dari pasangan nomor urut dua Hardoyo. Ia hanya memperoleh 6 suara dari total 39 suara.

Pemilihan wabup Sintang digelar rapat paripurna DPRD Kabupaten Sintang hari ini, Jumat (5/8/2022). Sebelumnya, kursi Wabup Sintang kosong setelah mendiang Sudiyanto meninggal dunia sejak 18 September 2021.

Sebanyak 39 anggota DPRD Kabupaten Sintang hadir untuk menentukan pilihan. Proses pemilihan berjalan dengan lancar.
Dengan begitu Melkianus dipastikan mendampingi bupati Sintang Jarot Winarno di sisa masa jabatannya beberapa tahun kedepan.

Ketua DPRD Sintang Florensius Ronny mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah mensukseskan jalannya pemilihan wakil bupati Sintang baik dari awal hingga sampai selesai.

"Hari ini merupakan rangkaian akhir dari proses pemilihan wakil bupati Sintang. Semuanya berjalan dengan lancar tanpa kurang satu apapun,"kata Ronny.

Menurut Ronny dengan telah dipilihnya wakil bupati Sintang, maka proses selanjutnya DPRD Sintang akan melaksanakan rapat paripurna penetapan pemenang wakil bupati Sintang terpilih periode 2021-2026.

"Sore ini juga kita akan melakukan paripurna penetapan pemenang wakil bupati Sintang terpilih. Setelah itu hasil paripurna akan dikirim ke kemendagri melalui Gubernur,"jelas Ronny.

Dengan telah di pilihnya wakil bupati Sintang, Politisi Nasdem ini mengatakan bahwa tugas dan wewenang DPRD Sintang telah Selesai. Sementara untuk pelantikan masih menunggu perintah dari propinsi.

Ronny berharap wakil bupati Sintang terpilih, bisa menjadi wakil bupati yang baik mendampingi bupati Sintang Jarot Winarno di sisa masa jabatannya dalam membawa masyarakat Sintang dalam meraih kesejahteraan di masa-masa yang akan datang.

Ronny juga menekankan Kepada
Wakil Bupati Sintang terpilih agar mengimplementasikan apa yang menjadi Visi dan Misi Kepala Daerah dengan menyajikannya dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dengan tetap menyelaraskan Program, Kegiatan dan Kebijakan Daerah.

"Terutama meningkatkan pelayanan bagi masyarakat khususnya dalam bidang pendidikan dan kesehatan, serta penanganan kegawatdaruratan infrastruktur jalan dan jembatan,"pungkasnya.

Penulis: Oktavianus Beny
error: Content is protected !!