Sekilas Info

Lim Harapkan Polri Semakin Profesional dan Dicintai Masyarakat

Lim Hie Soen

SINTANG I SenentangNews.com- Anggota DPRD Kabupaten Sintang Lim Hie Soen mengharapkan institusi Polri dapat semakin profesional, solid dan bekerja keras dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Pernyataan tersebut disampaikan Lim pada hari jadi hut bhayangkara ke 76 tahun 2022 yang diperingati setiap tanggal 1 Juni.

"Atas nama pribadi dan anggota dewan Kabupaten Sintang saya mengucapkan selamat hut bhayangkara ke 76 tahun 2022. Semoga Polri semakin profesional, solid dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, bangsa dan negara,"kata Lim.

Tahun ini, HUT Bhayangkara mengangkat tema 'Polri Presisi Mendukung Pemulihan Ekonomi dan Reformasi Struktural untuk Mewujudkan Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh'

Politisi Hanura ini mengapresiasi tema peringatan HUT Bhayangkara tahun ini yang secara khusus fokus terhadap penanganan pandemi Covid-19 dan pemulihan ekonomi nasional.

"Dirgahayu Polri. Terima kasih atas pengayoman dan pelayanan yang sudah diberikan kepada masyarakat. Mari kita bersama dalam penanganan pandemi Covid-19, sekaligus pemulihan ekonomi masyarakat,"jelasnya.

Dikesempatan itu juga Akun begitu ia disapa mengapresiasi seluruh jajaran Polri, khususnya Polres Sintang yang sudah menjadi garda terdepan menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Sebab bagaimanapun kepolisian juga merupakan unsur penting dalam pembangunan daerah.

"Saya yakin dengan terus meningkatkan sikap profesionalisme dan sikap humanis, Polri akan terus menjaga alat negara yang diterima dan selalu bersama dengan masyarakat, maju terus Polri, teruslah mengayomi dan melindungi masyarakat” tuturnya.

Sementara itu Polres Sintang pada 1 Juni 2020 mengelar Korp Raport kenaikan pangkat periode 1 Juli 2022 kepada 50 orang personil Polres Sintang. Beberapa diantaranya mendapatkan kenaikan pangkat yang terdiri dari 21 Briptu, 6 Brigadir, 21 Aipda, 1 Komisaris Polisi, 1 Ajun Komisaris Besar Polisi.

Kapolres Sintang AKBP Tommy Ferdian mengatakan kenaikan pangkat tersebut pada hakekatnya merupakan merupakan wujud pengakuan, kepercayaan dan penghargaan atas dedikasi, loyalitas, prestasi dan kapabilitas anggota dalam menjalankan tugas dan tanggungjawabnya.

“Kenaikan pangkat dapat menjadi cerminan kompetensi yang harus diimbangi sehingga dapat lebih meningkatkan profesionalisme kinerja dan yang lebih utama adalah rasa tanggung jawab.

Kapolres juga berharap agar momentum kenaikan pangkat ini menjadi pendorong bagi seluruh anggota untuk lebih bersemangat dalam melaksanakan tugas pokoknya terutama melayani, mengayomi dan melindungi masyarakat. "Harapan kita Polri semakin dicintai masyarakat,"pungkasnya.

Penulis: Oktavianus Beny
error: Content is protected !!