Sekilas Info

Hadir Natal Sub Dayak Kanayant Sekadau, Ini Pesan Karolin

SEKADAU | SenentangNews.com - Sekretaris Masyarakat Adat Dayak Nasional (MADN), Karolin Margret Natasa menghadiri Natal bersama Sub Suku Dayak Kanayant yang ada di Kabupaten Sekadau.

Dalam sambutannya, Karolin menyampaikan rasa senang dan bangga kepada sub suku Dayak yang bisa hidup berdampingan dengan baik dengan suku yang lainnya.

"Ada dua ratusan lebih sub suku Dayak yang ada di Indonesia yang dilengkapi dengan gaya dan bahasa yang berbeda. Ini menjadi kebanggaan sendiri dan tentunya rasa kebersamaan dan saling menghargai harus terus terbina dengan baik karena itu adalah modal untuk kemajuan suatu daerah," ucapnya pada kegiatan yang digelar di Rumah Betang Youth Center, Jumat lalu (19/1).

Pada kesempatan ini, Karolin juga menyampaikan salam dan permohonan maaf dari Cornelis yang sudah mengakhiri masa jabatannya sebagai Gubernur Kalimantan Barat. Ia mengajak seluruh warga masyarakat Kalimantan Barat untuk bersama-sama mewujudkan mimpi dari Cornelis yang saat ini masih menjabat Presiden MADN.

"Perjuangan ini harus kita teruskan. Kita berjuang bagi masyarakat yang ada dipedalaman, agar semua akses bisa terbuka dari keterisolasiannya. Termasuk masyarakat Kabupaten Sekadau yang sekarang bisa menikmati pembangunan," ucapnya.

Hasil pembangunan yang ada sekarang tidak lepas dari perjuangan Pak Cornelis selama menjabat Gubernur Kalbar 10 tahun belakangan.Namum tidak terlepas dari andil Bapak Presiden RI. yangana beliau telah memberikan perhatian yang luar bisa, ada Dana Desa, dan banyak juga bantuan infrastruktur. Namum diakui Karolin dikampung-kampung memang masih banyak yang belum kita benahi. Namun dirinya siap mengabdi bagi kalimantan barat. Sekarang wajah daerah perbatasan sudah banyak mengalami perubahan ini semua karena pemerintah pusat percaya dengan peminpin daerah.

"ia juga mengakui bahwa sekarang akses jalan menuju Nanga Taman sudah beres namun yang sedang dalam perjuangan yakni daerah Belitang,tapi sudah banyak perubahan," ungkap Karolin.

Lebih lanjut ia mengatakan, saat ini para Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur masih menunggu penetapan dari KPU tanggal 12 pebruari mendatang sedangkan pengundian nomor urut tanggal (13/2), kata Karol.

Ia mengakui selama dipimpin oleh PDIP dan Demokrat, Kalbar aman lancar terkendali. (Tjo)

error: Content is protected !!